News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Kodim 1305/BT Bersama Warga Lampasio Gotong royong Dalam Pembuatan Lapangan Bola Voli

Kodim 1305/BT Bersama Warga Lampasio Gotong royong Dalam Pembuatan Lapangan Bola Voli


Tolitoli - Kodim 1305/BT bersama dengan warga masyarakat melaksanakan gotong royong membangun lapangan voli, dalam rangka Karya Bakti Semester 2 yang dilaksanakan di Desa Lampasio, Kec. Lampasio, Kab. Tolitoli. (9/10/24)


Personil Kodim 1305/BT beserta masyarakat tampak bahu-membahu dalam pembuatan lapangan bola voli yang nantinya diharapkan dapat bermanfaat bagi warga Desa Lampasio, yang memang sangat antusias dengan olahraga yang mengandalkan kekuatan tangan tersebut.


Ditempat terpisah Pasi Ter Kodim 1305/BT Kapten Inf Daryanto Mamonto mengatakan, bahwa gotong royong bertujuan untuk membangun soliditas dan sinergitas para prajurit TNI dengan rakyat.


”Khsususnya anggota Kodim 1305/BT dengan komponen masyarakat guna mempererat kemanunggulan TNI dan rakyat yang selama ini sudah terbina dengan baik,” jelasnya.


Pasi Ter juga menyebutkan, kegiatan tersebut merupakan karya bakti TNI kepada masyarakat yang bertujuan terciptanya soliditas dan sinergitas antara TNI dengan rakyat, sehingga akan tercipta keharmonisan dan situasi yang kondusif, “tutupnya. (PENDIM_1305)


 

Tags

Newsletter Signup

SILAHKAN INPUT EMAIL ANDA UNTUK BERLANGGANAN ARTIKEL KODIM 1305/BT VIA EMAIL

Posting Komentar

admin

Kontak Resmi Kodim 1305/BT

Alamat : Jl. Magamu, Tuweley, Kec. Baolan, Kabupaten Toli-Toli, Sulawesi Tengah 94512

Hubungi Kami