Babinsa Koramil 11 Galang Bersama Warga Gotong Royong Timbun Halaman Masjid
Tolitoli - Anggota Babinsa Koramil 1305-11 Galang Serda Sudirman melaksanakan kegiatan gotong royong timbun teras Mesjid Rahmatullah bersama dengan Aparat Desa dan Masyarakat yang terletak di Dusun Li'u, Desa. Tinigi, Kec. Galang. Jumat (10/1/25)
Serda Sudirman berharap kehadirannya di tengah-tengah masyarakat dapat membantu dalam setiap kegiatan serta menambah semangat dalam melaksanakan kegiatan. Terlebih kegiatan yang dilakukan pembangunan Rumah lbadah, yang mana sebagai sarana untuk membantu pertumbuhan keimanan dan ketaqwaan masyarakat, Ujarnya.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami sebagai aparat teritorial terhadap wilayah binaanya dan juga sebagai wahana untuk menjalin silaturahmi dengan elemen masyarakat,” ungkapnya.
Melalui kegiatan gotong royong akan memberikan contoh yang baik kepada masyarakat untuk melestarikan budaya gotong-royong yang telah menjadi ciri khas masyarakat Indonesia, serta untuk meringankan beban masyarakat di wilayah binaan,” pungkasnya. (PENDIM_1305)
Posting Komentar